Kamis, 04 Juli 2019

Review LG G6 Ex Inter sang Mantan Flagship

Review Mantan Flagship Murah LG G6 Ex international T mobile

Review LG G6 Ex Inter sang Mantan Flagship , Handphone Flagship pertama di tahun 2017 dengan harga baru 10 Juta kurang seribu perak ini , adalah handphone kelas top line LG pada masa itu dibekali prosesor yang terkenal snapdragon versi 8 yaitu 821 , Handphone ini pun sudah dilengkapi fitur yang sangat lengkap dan ada NFC nya juga loh.

LG G6 ini banyak yang jual second sekitar 2 jutaan bahkan yang ex inter ada yang dibawah 2 jutaan , dan saya pun mencoba membeli LG G6 ex inter di harga sekitar 1,8 jutaan dan mendapatkan Ex T Mobile seri H 872 single sim.

Unit yang saya dapatkan pun lumayan mulus seperti gambar diatas hanya tempered glass nya saja ga rapi dan pas mau di benerin malah pecah itu kaca tempered nya.

Oke untuk performa di 2019 HP LG G6 ini untuk sehari hari seperti daily apps whatsapp dan lain lain saya sudah gunakan selama seminggu sangat smooth tanpa ada kendala yang berarti , baterai di unit yang saya dapatkan pun masih bagus masih cukup dipakai seharian dan waterproff nya masih berfungsi.

saya gunakan LG G6 ini sebagai daily driver kedua , sebagai pendamping xiaomi mi a2 saya , untuk performa gaming LG G6 ini tidak saya rekomendasikan karena panas dan baterai sangat boros main PUBG Mobile pun kurang nyaman karena panas dan kadang Ngelag, untuk gaming saya pakai MI A2 saya .

Unit yang saya dapatkan itu tidak ada DAC nya , melainkan ada fitur Wireless Charging , jadi kalau teman teman mau yang ada Wireless charging nya bisa ambil yang H872 T Mobile.

Untuk keungulan Lain nya ada di sektor kamera ,kamera belakang nya nya bagus dan ada wide angle nya juga , kalau mau lebih bagus lagi tinggal kita pasang GCAM saja HP ini dari sana nya sudah support camera api 2 tanpa perlu root atau rubah rubah system , kita hanya tinggal mendownload saja APK nya dan langsung install.

Sedangkan Kamera depan nya ini yang membuat kecewa , hasil nya ? Buriq wkwkwk , tidak bagus bahkan untuk video call saja jelek banget , di banding dengan MI A2 saya jauh lebih bagus hasil kamera depan nya untuk video call ato bahkan selpi selpi.

OS yang saya dapatkan Veri H 872 ini adalah OREO 8.0 security patch januari 2019 .

kesimpulan nya bagi yang mau membeli handphone ini , Jika anda ingin second daily driver yang ada NFC nya yang berguna untuk isi E Tol, dan tidak untuk gaming ,Hp dengan kamera belakang yang bagus dan gampang pasang GCAM, Ada support quick charge yang bisa membuat pengecasan lebih cepat , dan unit yang saya dapat tanpa dac tapi bisa wireless charging, Layar 2K yang sedap di pandang,desain body yang lumayan tjakep membuat Hp ini dengan harga dibawah dua jutaan sudah dan mantan flagship ini rekomended untuk di pinang , tapi dengan pertimbangan kita harus pintar pintar membeli unit di toko yang bereputasi tinggi supaya unit yang di dapatkan benar benar normal.

Terima Kasih . 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar